Donor Darah Bisa Beri 7 Manfaat untuk Kesehatan
Donor Darah Bisa Beri 7 Manfaat untuk Kesehatan |
Melakukan aksi donor darah dapat membantu menyelamatkan nyawa orang lain yang sedang membutuhkan cairan kehidupan tersebut. Itu adalah manfaat yang tampak dari sisi sosial. Namun tahukah Anda bahwa melakukan kegiatan tersebut secara rutin bukan hanya bermanfaat untuk orang lain, malah ada lebih banyak manfaat bagi diri Anda sendiri.
Donor darah akan membuat kesehatan jantung Anda menjadi lebih baik, sebab jumlah darah yang mengalir lewat arteri lebih sedikit dan bersih. Tak hanya itu, masih ada beberapa manfaat lain yang bisa didapat apabila Anda melakukannya secara rutin.
Dilansir dari situs Boldsky, berikut ini manfaat dari donor darah untuk kesehatan:
Cek kesehatan
Sebelum melakukan donor, biasanya seseorang akan dicek kesehatan tubuhnya lebih dahulu oleh petugas kesehatan. Mengapa? Sebab hanya orang yang sehat saja yang boleh mendonor. Ini keuntungan buat Anda untuk mengetahui kondisi kesehatan diri tanpa mengeluarkan biaya.
Bahagia
Rasa bahagia adalah hal yang mahal dan berharga. Namun justru Anda bisa merasakan kebahagiaan hanya dengan melakukan donor darah, sebab sudah menolong menyelamatkan nyawa orang lain dengan menyumbangkan darah milik Anda.
Zat besi seimbang
Usai mendonor biasanya zat besi dalam darah seseorang akan menyeimbangkan jumlahnya sendiri, juga makin melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh Anda.
Sehatkan kardiovaskular
Sistem kardiovaskular dalam tubuh juga diuntungkan, sebab berkurangnya darah akan membuat produksi darah baru lebih meningkat.
Turunkan risiko kanker
Praktisi kesehatan pernah menyebutkan bahwa risiko kanker dalam tubuh pendonor akan jauh lebih kecil dibanding dengan orang yang tak pernah mendonorkan darahnya.
Ubah kebiasaan buruk
Untuk menjadi pendonor rutin, maka Anda harus tetap sehat dan tidak mengidap penyakit yang bisa menular. Ini akan memacu diri Anda untuk terus mempertahankan gaya hidup sehat, dan tidak menyentuh rokok, minuman keras atau narkoba dan semacamnya.
Lebih langsing
Ternyata saat mendonor, maka kalori dalam tubuh berkurang hingga 500 kalori dan ini baik untuk Anda yang selama ini bingung dengan masalah berat badan. Jadi lebih banyak manfaat untuk Anda yang mendonor darah, bukan?.
0 Response to "Donor Darah Bisa Beri 7 Manfaat untuk Kesehatan"
Post a Comment